Kimia Analitik

Posted by Unknown Kamis, 17 Januari 2013 0 komentar
Bagikan Artikel Ini :

Prinsip Dasar
Pengertian

Kimia Analitik adalah cabang ilmu kimia yang mempelajari cara atau metode analisis suatu bahan atau materi untuk mengetahui jenis zat yang menyusun bahan atau materi tersebut serta menentukan berapa banyak jumlah zat penyusun tersebut.

Analisis Kimia

Analisis Kualitatif
Cara analisis untuk menentukan dan mengetahui jenis zat yang terkandung dalam suatu bahan/materi conto à biasa dikenal dengan sampel

Analisis Kuantitatif
Cara analisis untuk menentukan dan mengetahui jumlah/kandungan/kadar satu atau beberapa jenis zat dalam suatu bahan/materi conto à sampel

Pengambilan Sampel (sampling)

Cara mencuplik/mengambil sampel yang mewakili atau merupakan bentuk representasi dari suatu bahan/materi conto untuk keperluan analisis di laboratorium

Jenis Analisis
-         Pemilihan Metode
-         Antisipasi materi pengganggu (interferences)
-         Ketepatan (accuracy)
-         Ketelitian (precision)
-         Waktu
-         Biaya

Berdasarkan permintaan, analisis kimia dapat dikelompokkan menjadi :
-         Analisis proksimat, jumlah unsur dalam sampel ditentukan tanpa memperhatikan bentuk senyawa yang ada dalam sampel tersebut
-         Analisis parsial, perlakuan analisis untuk senyawa tertentu yang ada dalam sampel
-         Analisis runutan (trace constituent analysis), perlakuan analisis pada komponen tertentu, yang ada dalam sampel, yang jumlahnya sangat sedikit
-         Analisis lengkap, untuk elemen serta senyawanya.



Berdasarkan ukuran sampel, analisis dikelompokkan dalam :

-         Analisis makro ------ 0,1 gram atau lebih
-         Analisis semi-mikro ----0,01 – 0,1 gram
-         Analisis mikro ----- tidak lebih dari 0,001 gram

Teknik Analisis

Penimbangan, pengukuran volume, pengukuran besaran listerik, pengukuran besaran optik.

-         Gravimetri,  analit direaksikan (menjadi tidak larut), ditimbang
-         Titrimetri, analit direaksikan dengan pereaksi tertentu, kemudian volume pereaksi diukur
-         Volumetri, pengukuiran volume gas yang terjadi dari suatu reaksi kimia

-         Metode listerik
            voltametri, pengukuran arus listerik pada elektrode
            kulometri, pengukuran arus dan waktu untuk suatu reaksi tertentu
            potensiometri, pengukuran potensial listerik
            konduktimetri, pengukuran hantaran listerik

-         Metode optik
            absorpsi energi cahaya
            emisi radiasi/energi cahaya

-         Metode kinetik
            X-ray fluorescence (XRF), berdasarkan pada pengukuran radioaktivitas

Metode Instrumental
Pengukuran besaran listerik dan cahaya
-         Polarograf
-         Spektrofotometer
-         Kromatograf
-         dll





TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Kimia Analitik
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://ilhammaulana24.blogspot.com/2013/01/kimia-analitik.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

TEKNIK MENIMBANG DAN MELARUTKAN ZAT KIMIA

Assalammu'alaikum,,, hai sahabatku yang baik hatinya...
:)
Saya mau sedikit share nih tentang Teknik Menimbang dan Melarutkan Zat Kimia....
Dimulai dari alat-alat apa aja yang harus disiapkan, sampai penghomogenannya didalam labu ukur,,
Untuk sahabat yang penasaran dan mau tau gimana caranya, silahkan putar video dibawah ini..!!!
semoga bermanfaat yah....
Trik SEO Terbaru support Online Shop Baju Wanita || Digital Areas - Original design by Bamz | Copyright of Belajar jadi Analis Handal.